Header Ads

Berikan Pembinaan Kepada Siswa Diktukba Polri TA 2020, Ini Yang Disampaikan Kapolres Probolinggo Kota

 


Bertempat di lapangan apel mapolres, Senin (14/12/2020) pagi Kapolres Probolinggo Kota AKBP R.M Jauhari S.H., S.I.K., M.Si memberikan pembinaan dan pembelajaran kepada 6 siswa diktuk yang berasal dari SPN Mojokerto Polda Jatim. Kegiatan tersebut berlangsung pasca pelaksanaan jam pimpinan yang dihadiri oleh seluruh PJU dan anggota jajaran Polres Probolinggo Kota.

 

“Jadi karena situasi pandemi covid 19, sebanyak 6 siswa Diktukba Polri TA 2020 dikembalikan ke rumah masing-masing  untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran online. Siswa diktuk tersebut setiap harinya juga melaksanakan kegiatan orientasi di kesatuan  dimana siswa tersebut tinggal guna melaksanakan kegiatan pembelajaran.” Terang Kapolres Kepada tim Tribratanews.

 

Kapolres juga mengharapkan kepada masing masing siswa agar selalu menjaga kesehatan diri dan serius serta bersemagat dalam mengikuti kegiatan orientsi kerja di Mapolres Probolinggo Kota. Tak hanya itu Kapolres juga menekankan kepada para siswa agar selalu menjaga hirarki,displin dan etika dan tidak boleh bersantai santai serta mengambil hikmah yang baik selama dalam melaksanakan kegiatan orientasi ini.

 

“Dan nantinya kegiatan yang dilakukan oleh para siswa haruslah sudah terencana, siapa berbuat apa dan siswa ini bertanggung jawab kepada siapa, semua sudah jelas karenasudah ada yang memang bertugas untuk mendampingi para siswa.” Ucap Kapolres.

 

Kapolres juga menambahkan, kedepan 6 siswa orientasi dari SPN ini akan diajak melaksanakan praktek kerja lapangan terhadap tugas-tugas kepolisian seperti patroli, binluh dan turlalin. Kegiatan tersebut tentunya dilaksanakan dengan pendampingan.

 

 

 

 

 

No comments