Header Ads

Kepolisian Sektor Mayangan Melaksanakan Giat Rutin Yang Ditingkatkan

 



Mayangan - Kepolisian Sektor Mayangan melaksanakan giat rutin yang ditingkatkan, guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas pada malam hari, malam itu tampak personel patroli dialogis dengan masyarakat disekitar Jl. KH. Hasan Genggong Minggu, (29/5/2022). 



Selain dilogis dengan warga menyampaikan himbauan kamtibmas dan protokol kesehatan personel Polsek Mayangan juga mengantisipasi aktifitas para pemuda di Jl. KH. Hasan Genggong kerap dengan aksi balap liar yang cukup meresahkan dan membahayakan keselamatan pengguna jalan lain. 



Kapolsek Mayangan Kompol Hermawan Tjahyono, S.H. melalui personel patroli Polsek Mayangan Bripka Hidayat mengatakan bahwa masyarakat diharapkan agar meningkatkan siskamling di lingkungannya masing-masing. 



" Untuk sama-sama menjaga situasi dan kondisi tetap aman dan terjaga, warga juga diharap aktif dalam melaksanakan giat ronda malam atau siskamling ya". Ujar Hidayat. 



Ia juga menambahkan bahwa masyarakat agar tidak mendukung aktifitas balap liar di Jl. KH. Hasan Genggong dengan asik menonton atau hanya sekedar mencari hiburan. 



" Bagi masyarakat sekitar Jl. KH. Hasan Genggong jangan memberikan kesempatan anak-anak muda melaksanakan kegiatan balap liar dengan malah menonton atau jadi ajang hiburan karena sangat membahayakan baik diri sendiri maupun orang lain". Imbuh Hidayat. 



Terpisah Kapolsek Mayangan Kompol Hermawan Tjahyono, S.H. menyampaikan bahwa di Jl. KH. Hasan Genggong setiap malam hari Sabtu-Minggu menjadi atensi pimpinan untuk mencegah terjadinya aksi balap liar oleh kelompok, geng atau komunitas motor di malam hari. 



"Terkhusus malam Sabtu-Minggu kegiatan Patroli Polsek Mayangan sengaja diarahkan ke Jl. KH. Hasan Genggong untuk preventif biar tidak ada lagi balap liar"  Ungkap Kapolsek. 



Kompol Hermawan Tjahyono, S.H. menegaskan bahwa aksi balap liar benar-benar meresahkan pengguna jalan lain. 



" Kami akan menindak tegas para pelaku balap liar di Jl. KH. Hasan Genggong karena sudah menjadi atensi pimpinan kita Bapak Kapolres Probolinggo Kota dan juga sangat membahayakan keselamatan pengguna jalan lainnya. Tegas Kompol Hermawan. 



Semoga dengan pelaksanaan kegiatan Patroli Polsek Mayangan ini mampu memberikan Keamanan dan kenyamanan masyarakat pada umumnya wilayah hukum Polsek Mayangan dan khususnya warga masyarakat di sekitar Jl. KH. Hasan Genggong.

No comments