Header Ads

Evaluasi dan Apresiasi Kapolsek Wonoasih Berikan Arahan Anggota Polsek Wonoasih

 


Polsek Wonoasih -  Dalam pelaksanaan tugas sehari-hari anggota perlu mendapatkan pantauan guna mengevaluasi setiap tugas dan kegiatan sehari-hari dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Selain itu juga diberikan  arahan untuk mencapai pelayanan publik yang maksimal.

Untuk memperoleh hal tersebut, Kapolsek Wonoasih Polres Probolinggo Kota Kompol Sumarjo S.Pd , MM pagi tadi mengumpulkan anggotanya untuk menerima pengarahan langsung dari Kapolsek Wonoasih , Rabu (02/02/2022) jam 08.00 Wib.

 

Pengarahan yang diikuti para kanit,Panit, ka si, ka SPK dan anggota Polsek Wonoasih Polres Probolinggo Kota membahas tentang kinerja polri ke depan yang semakin kompleks. Kapolsek Wonoasih dalam pengarahannya menyampaikan sbb:

– Bhabinkamtibmas di harapkan peka terhadap perkembangan dan kamtibmas terkini, lakukan pembinaan yang baik untuk masyarakat serta pelaksanaan kegiatan vaksinasi.

– Tingkatkan kinerja, disiplin, rasa bertanggungjawab dan ikhlas dalam melaksanakan tugas dan perintah.

- Jaga Kekompakan kesamaan persepsi dalam intern Polsek Wonoasih dan saling bekerja sama mendukung program program pemerintah dalam menekan dan pencegahan penyebaran virus covid 19

– Ucapan terima kasih dan apresiasi atas kinerja anggota dalam pelaksanaan tugas dan keberhasilan mengamankan diduga pelaku curanmor di wilayah wonoasih.

 

Pengarahan yang diakhiri dengan tasyakuran dan doa bersama anggota tersebut berjalan lancar dan menghasilkan sinergitas antara anggota dengan yang lainnya.

 

Selain itu kapolsek Wonoasih Polres Probolinggo Kota Kompol Sumarjo S.Pd , Mm juga menyampaikan “dengan adanya kegiatan semacam ini di harapkan dapat menumbuh rasa semangat dan kekompakan kepada anggota juga dapat meningkatkan profesionalitas kerja dalam menciptakan situasi aman kondusif,” imbuhnya.

No comments