Sambang Dan Dialogis, Cara Ampuh Petugas Himbau Prokes Dan Jaga Kamtibmas
Untuk menjaga Kamtibmas Wilayah
Kecamatan kademangan dan Antisipasi atas Penyebaran Virus Covid-19 yang terjadi
di wilayah hukum Polsek kademangan Polres Probolinggo Kota, maka anggota Polsek
kademangan melaksanakan kegiatan Patroli pada malam hari selasa (24/3/2021)
Demi Mencegah Penyebaran Virus Covid-19
dan Menjaga keamanan kamtibmas Wilayah Kecamatan kademangan kota Probolinggo
Patroli malam untuk himbau protokol kesehatan dan sambang posko PPKM Mikro.
Hal ini dilakukan guna menjaga
keselamatan publik dan menjaga keamanan wilayah agar selalu dalam kondisi yang
kondusif serta memberikan himbuan Pencegahan Virus Covid-19 kepada masyarakat
terus dilakukan oleh anggota Polsek Kademangan.
Saat di konfirmasi Kapolsek
kademangan melalui Panit Binmas Aipda Hedy mengatakan bahwa Polsek Kademangan
selalu Pro Aktif dalam Melaksanakan Tugas untuk memberikan himbauan pencegahan Virus
Covid-19.
“Jaga kebersihan, sering mencuci
tangan, jaga kesehatan dengan berolaraga setiap pagi dengan kena sinar matahari
secara langsung antara pukul 08.00 sampai dengan pukul 10.00” Ungkap Panit
Binmas.
Selain itu juga Anggota Polsek Kademagan
juga berdialogis dengan warga masyarakat mengenai keamanan lingkunganya agar
segera melapor ke polisi jika mendapati orang atau benda yang mencurigakan agar
bisa segera di antisipasi maupun di tangani, tambahnya.
Post a Comment