Header Ads

Polsek Sumberasih Bagi Sembako kepada Warga Terdampak Pandemi


Polsek Sumberasih menggelar Bantuan Sosial kepada warga terdampak Virus Corona ( Covid-19) dengan membagikan paket sembako di Desa Muneng Kidul, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, Selasa (05/05/2020).

Untuk beberapa Kepala Keluarga (KK) di Desa Muneng kidul mendapatkan bantuan tersebut. “Kita berikan sembako sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak Covid-19, “ Kata Kapolsek Sumberasih IPTU Suyanto, SH.

Dalam penyaluran bantuan tersebut, pihaknya sengaja menyusuri warga di pelosok desa, menyusul terbitnya instruksi Kapolres Probolinggo Kota AKBP Ambariyadi Wijaya S.I.K., S.H., M.H. yang menginginkan agar polsek jajaran menyalurkan bantuan secara langsung door to door.

”Kita pastikan bantuan ini tepat sasaran kepada warga yang benar-benar membutuhkan sesuai dengan peritah Bapak Kapolres,” Imbuh Kapolres Probolinggo kota.

Tidak hanya itu, dalam upaya pencegahan dan memutus rantai penyebaran Covid-19, pihaknya juga telah memberikan edukasi mengenai cara melawan Covid-19, mulai dari menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Social Distance dan membatasi aktivitas di luar rumah, serta melakukan penyemprotan disinfektan di pemukiman warga, maupun di titik perbatasan Kabupaten Probolinggo.

“Kami berkomitmen untuk memutuskan rantai penyebaran, dan juga saling membantu di tengah Pandemi Covid-19. Semoga bantuan ini dapat membantu para warga ,”harap Kapolsek Sumberasih IPTU Suyanto, SH.

No comments