Header Ads

Pastikan Tepat Sasaran, BBKTM Polsek Sumberasih Kawal Penyaluran BPNT

Untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya penyelewengan atau tidak tepat sasaran dalam pendistribusian dan pembagian BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) di Desa Lawean, Bhabinkamtibmas Desa Lawean Polsek Sumberasih, Probolinggo. Bripka Rizal Ardi melaksanakan pengamanan dan pemantauan pembagian BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) pada warga masyarakat Desa Lawean yang bertempat Agen Penyalur BPNT UD. Mandiri nyata , Dsn. Kenongo, Ds.Lawean Kec. Sumberasih, Probolinggo (12/05/2020).

Hadir dalam kegiatan penyaluran bantuan pangan non tunai (BPNT) tersebut adalah Bripka Rizal Ardi S,SH Bhabinkamtibmas Desa Lawean, Babinsa Lawean Koptu Bahtiar, Sulahak Anggota dewan komisi II Fraksi Nasdem, Ustadz Fauzan Anggota BPD / Toko Agama,  Sdr hilmi yatin TKSK dari kec sumberasih, Ella Pendamping Desa Lawean, Umar Perangkat Desa

Mekanisme penyaluran BPNT yang di terimakan tanggal 12 Mei 2020. Untuk penerimaan berupa beras 15 Kg dan telor 1 Kg, Ikan 3 ekor (tongkol), Buah2an Salak, Tempe 1 potong dan Sayurn (terong)

Penerimaan langsung di terima oleh masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima BPNT. Jumlah warga masyarakat Desa Pagertanjung penerima BPNT berjumlah 285 orang / KPM (keluarga penerima manfaat).

“Alhamdulilah kegiatan penyaluran bantuan pangan non tunai warga Desa Lawean berlangsung dengan aman, tertib dan lancar, tidak ada kendala” kata Bripka Rizal Ardi selaku Bhabinkamtibmas Desa Lawean Kecamatan Sumberasih, Probolinggo.

Secara terpisah Kapolsek Sumberasih IPTU Suyanto, SH menyampaikan bahwa petugas Bhabinkamtibmas harus senantiasa hadir di tengah tengah masyarakat apalagi pada saat ada kegiatan di Desa binaannya. “Hal itu dapat mempererat hubungan silaturrahmi antara Bhabinkamtibmas dengan warga Desa Binaan” pungkas Kapolsek Sumberasih.

No comments