Header Ads

Jelang Lebaran, Polsek Kademangan Bersama Instansti Terkait Perketat Penumpang Kedatangan

Pemeriksaan penumpang bus antarkota dalam provinsi (AKDP) dilakukan rutin di Terminal Bayuangga Kelurahan Triwung Lor Kota Probolinggo. Petugas memberikan surat pengantar ke Puskesmas bagi mereka yang mudik ke kampung halaman. Kamis (15/5/20).

Penumpang yang turun dari bus AKDP didata identitasnya dan kemana tujuannya. Setelah itu, penumpang diminta untuk mengisi formulir dan wajib ke Puskesmas terdekat di wilayah Kota Probolinggo agar diperiksa kesehatan dan mengikuti isolasi mandiri selama 14 hari. Mereka juga dicek suhu tubuhnya dengan thermogun.

“Shift piket delapan orang dari TNI, Polri , Dishub dan Pol PP. Petugas mendata penumpang yang turun di Terminal Bayuangga. Jika ketahuan mereka dari luar kota dan berniat pulang kampung, dilakukan penanganan sesuai prosedur,” Kata Danru III Pospam pencegahan Covid-19 di Terminal Bayuangga, Bripka Suherlianto.

Di tempat lain, Kapolsek Kademangan AKP Soemardjo S.Pd mengatakan juga bahwa tahun ini Posko Ketupat dijadikan satu dengan Posko Covid-19 ,karena melihat situasi adanya wabah Covid-19 untuk tahun ini tidak di perkenankan untuk Mudik, apabila ada yg nekad mudik ,ya kita tegakkan aturan standar Covid-19 kepada pemudik tersebut," Tutup kapolsek

No comments