Header Ads

Tersesat Di Wringinanom, Polsek Tongas Jemput Dan Amankan "D"


Berawal dari adanya postingan di media sosial tentang adanya seorang anak gadis yang ditemukan warga dalam keadaan linglung, jajaran Polsek Tongas Polres Probolinggo Kota langsung merespon dengan cepat. Dipimping langsung oleh Iptu Gatot Santoso, anggota Polsek Tongas langsung menjemput gadis tersebut di rumah salah satu warga di Desa Wringinanom Kecamatan Tongas Kab. Probolinggo.

“Awalnya ada postingan dari warga di salah satu media sosial tenang adanya seorang gadis yang terlihat linglung. Setelah mengecek informasi tersebut, kami beserta dengan anggota jaga langsung menuju ke lokasi dimana gadis tersebut berada,” terang Kapolsek pada tim Tribratanews Jumat (28/02/2020).

Lebih lanjut, Kapolsek menjelaskan bahwa gadis tersebut adalah “D” seorang anak gadis berusia 17 tahun yang berdomisili di Bangil Kabupaten Pasuruan. “D” sedang menghentikan seorang tukang becak di daerah Rest Area Tongas. Kepada tukang becak tersebut, “D” mengatakan bahwa dirinya ingin menuju ke Dsn. Kulak Desa Wringinanom. Sesampainya di Wringinanom, ternyata “D”  ini mengaku sakit perut dan bilang bahwa dirinya tidak punya uang kepada tukang becak ini.

“Oleh tukang tersebut diberi makan lanjut diantarkan di salah satu rumah warga di daerah Kulak. Setelah itu, warga tersebut menghubungi kami,” terang Kapolsek.

Kapolsek juga menjelaskan, setelah sampai di lokasi, Kapolsek langsung membawa “D” ke mapolsek Tongas dan langsung menghubungi ibu kandung dari “D” yang kebetulan ternyata merupaka warga Jl. Ikan Hiu III A Rt 001 Rw. 002 Kel. Mayangan Kota Probolinggo.

“Terima kasih pak Kapolsek, karena sudah mengamankan putri kami “D” yang tadi sempat agak tersesat di daerah Wringinanom”, ucap “DM” ibu kandung “D”.

“DM” juga menceritakan, bahwa “D” memang ikut neneknya di Bangil karena “DM” sudah pisah dengan suaminya. Setelah pisah. “DM” menikah lagi dan menetap di Mayangan Kota Probolinggo.

No comments