Header Ads

Patroli Siang dan Sambang Dialogis, Personel Polsek Wonomerto Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warga

 


Wonomerto – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, personel Polsek Wonomerto Polres Probolinggo melaksanakan kegiatan patroli siang hari yang dirangkai dengan sambang dialogis kepada warga.

 

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh AIPDA Anton Hari bersama BRIPKA Gofur pada Rabu, 21 Januari 2026, mulai pukul 10.25 WIB hingga selesai, bertempat di Dusun Triwung, Desa Tunggak Cerme, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo.

 

Dalam kegiatan patroli tersebut, petugas menyambangi warga yang sedang beraktivitas sekaligus berdialog secara humanis guna menyampaikan pesan-pesan kamtibmas. Personel Polsek Wonomerto mengimbau masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan, menjaga kerukunan antarwarga, serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang belum tentu kebenarannya.

 

Selain itu, petugas juga mengajak warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian atau Bhabinkamtibmas apabila mengetahui atau mengalami adanya gangguan kamtibmas di wilayahnya.

 

Melalui kegiatan patroli siang dan sambang dialogis ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat, sehingga kehadiran polisi benar-benar dirasakan oleh warga sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

 

Selama kegiatan berlangsung, situasi di Dusun Triwung Desa Tunggak Cerme terpantau aman, tertib, dan kondusif.

No comments