Header Ads

Patroli Malam Polsek Wonoasih: Amankan Jalan Raya Lumajang Kelurahan Kedung Asem dari Kriminalitas



Probolinggo – Personel Polsek Wonoasih Polres Probolinggo Kota menggelar patroli malam di kawasan Jalan Raya Lumajang, Kelurahan Kedung Asem Kec. Wonoasih, guna mengantisipasi tindak kriminalitas dan menjaga keamanan warga, Rabu malam (12/02/2025).


Kapolsek Wonoasih, Kompol Zaini, S.H., M.H., menyampaikan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya rutin kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Wonoasih.


"Kami meningkatkan intensitas patroli, terutama di titik-titik rawan kejahatan, seperti begal, pencurian, dan balap liar yang sering meresahkan masyarakat. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat mencegah aksi kriminal," ujar Kapolsek.


Dalam patroli tersebut, petugas menyisir beberapa ruas jalan utama, termasuk Jalan Raya Lumajang, yang sering dilalui kendaraan dari luar kota. Polisi juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu waspada dan segera melaporkan jika melihat aktivitas mencurigakan.


Selain itu, petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang melintas untuk mengantisipasi peredaran barang terlarang dan memastikan pengendara memiliki kelengkapan surat-surat kendaraan.


Salah satu warga Kedung Asem, mengapresiasi langkah kepolisian dalam menjaga keamanan lingkungan. "Patroli seperti ini sangat membantu kami, terutama saat malam hari. Dengan adanya polisi yang berjaga, kami merasa lebih aman," ujarnya.


Polsek Wonoasih menegaskan bahwa patroli ini akan terus dilakukan secara berkala guna mencegah kejahatan dan menciptakan rasa aman bagi masyarakat. Polisi juga mengajak warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dengan melaporkan kejadian mencurigakan ke pihak berwajib.

No comments