Kapolsubsektor Kedopok Bersama Anggota Melaksanakan Pengamanan Konser Aniversary 1Thn Doyan Wadon
Kedopok, 2 Februari 2025 – Kapolsubsektor kedopok, Ipda Hari Dwi Tjahjono, S.H memimpin langsung kegiatan pengamanan Konser Aniversary 1Thn Doyan Wadon dan lounching single terbaru iso sayang yang berlangsung pada Minggu pagi. Acara ini merupakan bagian dari perayaan hari ulang tahun band doyan wadon dan di hadiri ratusan masyarakat Probolinggo dan sekitarnya.
Dalam pelaksanaan pengamanan tersebut, Kapolsubsektor Kedopok memastikan bahwa seluruh jalur menuju lokasi acara telah dipastikan aman dan tertib.
"Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan selama acara berlangsung. Selain itu, kami juga mengimbau kepada seseluruh penonton agar tetap mematuhi aturan dan menjaga ketertiban," ujar Kapolsubsektor Kedopok Ipda Hari Dwi Tjahjon, S.H
Kegiatan konser yang berlangsung meriah ini menampilkan berbagai penampilan musik dan hiburan yang disambut antusias oleh penonton. Selain pengamanan, pihak kepolisian juga menyiapkan posko kesehatan dan bantuan untuk mengantisipasi segala kemungkinan.
Kehadiran Kapolsubsektor Kedopok dalam acara ini menunjukkan komitmen Polsubsektor Kedopok dalam mendukung kegiatan masyarakat sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban umum.
Post a Comment