Header Ads

Semarak Hari Bhayangkara ke 76, Polres Probolinggo Kota Gelar Vaksinasi Massal

 



Polres Probolinggo Kota kembali menggelar vaksinasi serentak bagi masyarakat yang belum menerima vaksin dosis Boster pada Rabu 15 Juni 2022.


Gelar vaksinasi yang dilaksanakan dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke -76 dan hari gerak bhayangkari ke 70 pengurus cabang bayangkari kota probolinggo.


Kapolres Probolinggo Kota AKBP Wadi Sa’bani S.H.,S.I.K Dengan menggandeng Tenaga Kesehatan dari urkes Polres Probolinggo Kota , kegiatan vaksinasi tersebut diselenggarakan untuk memperingati Hari Bhayangkara ke-76 yang diselenggarakan di klinik Pratama Polres Probolinggo Kota, Diketahui, sasaran dalam kegiatan ini terdiri dari para bhayangkari yang belum melengkapi vaksinasinya, masyarakat umum dengan rentang umur 18 tahun sampai lanjut usia (lansia) yang memenuhi kriteria atau syarat penerimaan vaksin.


“Semoga upaya Polres Probolinggo Kota dalam rangka pencegahan penyebaran virus Covid-19 ini berjalan dengan lancar dan bisa sedikit meringankan pemerintahan terkait kegiatan vaksinasi serentak ataupun massal yang diselenggarakan di beberapa wilayah” tutur Kapolres 

Kapolres menambahakan  hari Bhayangkara ke-76 ini juga dijadikan sebagai momentum untuk memanjatkan rasa syukur serta menegaskan kepedulian Polres Probolinggo Kota terhadap sesama. 

“Dengan bertambahnya usia Polri yang ke-76 ini semoga dapat mewujudkan Insan Polri yang semakin profesional, dicintai, dan dipercaya oleh masyarakat,” imbuh AKB Wadi Sabani

No comments