Header Ads

Poros Pagi Polres Probolinggo Kota Antisipasi Kerawanan Lalu - Lintas

 


Kapolres Probolinggo Kota AKBP RM  Jauhari melalui Kasat Lantas Akp Roni faslah , SH. Memberikan arahan kepada semua anggota jajaran Polres Probolinggo Kota  tak terkecuali anggota baik lantas maupun Polsek untuk melaksanakan Poros Pagi Pengaturan Lalu lintas yang dianggap rawan terjadinya padat arus dan rawan terjadinya kecelakaan,kamis (07/10/2021).pagi

 

Adanya kegiatan poros pagi tak lain adalah  dalam rangka memberikan pelayanan terhadap pengguna jalan, anak-anak sekolah dan para karyawan yang berangkat kerja maupun para pegawai yang mau ke kantor .  Adapun titik poros pagi yang ditetapkan di wilayah Simpang 3, perempatan depan sekolah dan pasar.

 

Kegiatan pengaturan lalu lintas pada pagi hari ini dilaksanakan mulai pukul 06.30 Wib sampai dengan pukul 08.00 Wib. Kegiatan tersebut dilaksanakan guna menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib dan lancar mengingat pada pagi hari masyarakat banyak melakukan aktivitas berangkat sekolah, berangkat bekerja, maupun mengantar anak sekolah dan aktivitas di pasar juga ke kantor

 

“Pengaturan lalu lintas ini merupakan bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat guna menciptakan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat di pagi hari. Anggota di ploting pada lokasi yang rawan maupun lokasi yang membutuhkan kehadiran Polisi adalah merupakan suatu harapan agar masyarakat merasakan kehadiran Polisi disekitar mereka, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman,” jelas Kapolres Probolinggo Kota.Melalui Kasat Lantas Akp Roni faslah .SH

No comments