Header Ads

Polsek Sumberasih Gandeng Tokoh Agama Guna Cipta Nataru Aman Kondusif



Tingkatkan situasi dan kondisi yang kondusif menjelang Natal dan tahun baru 2020 Polres Probolinggo Kota serta Polsek jajarannya tingkatkan aktifitas pemeliharaan kamtibmas dengan sambang dan silaturahmi dengan para tokoh di wilayah masing-masing. Polsek Sumberasih, dipimpin Kanit Binmas-nya, Aiptu Andi Handoko beserta satu orang Bahbinkamtibmas, Aiptu Pardi, melaksanakan silaturahmi dengan para tokoh agama di desa Sumberbendo Kecamatan Sumberasih Kabupaten Probolinggo. Jum'at (20/12/2019)

Kegiatan sambang desa atau lebih familiernya adalah silaturahmi, adalah kegiatan rutin dan mendasar yang harus selalu dipelihara oleh seorang Bahbin. Sebab, dengan terjalinmya silaturahmi yang nerkesinambungan, niscaya tugas kepolisian dalam memelihara kamtibmas sangatlah terbantu adanya jalilanan akrab dengan semua unsur, termasuk para tokoh agama.

Berkunjung ke kediaman Uatadz Yusuf, selaku tokoh agama di desa Sumberbendo, Aiptu Andi Handoko ajak para tokoh tetap solid dengan Kepolisian dalam menjaga kerukunan antar sesama meskipun beda keyakinan.



"Sebenarnya seperti Ustadz Yusuf ini tanpa dikintapun beliau ini adalah sosok yang tidak diragukan soliditasnya dengan kepolisian, termasuk juga dalam hal kerja sama menjaga kamtibmas khususnya di desa Sumberbendo ini. Kami juga terimakasih, dimana kami selalu disambut dan diterima dengan baik dirumah beliau. Semoga silaturahmi ini membawa banyak manfaat", harap Aiptu Andi.

Sebenarnya ini bukanlah kunjungan pertama Kanit Binmas, dikatakan tuan rumah, "alhamdulillah polisi sekaramg sudah sangat dekat dengan rakyat, baik itu mulai dari bawah hingga pejabat dan tokoh desa. Kami sangat terbuka dengan silaturahmi dengan siapapun termasuk Kepolisian, kaki juga akan kerjasama dengan polisi menjaga ketertiban masyarakat khususnya di desa kami ini.

Kedepan, dengan jalinan yang sangat erat ini, bahkan dengan semua unsur yang ada di masyarakat, keamanan dan ketertiban masyarakat akan tercipta dan terpelihara dengan sendirinya. Niscaya.

No comments