Header Ads

Polres Probolinggo Kota Kumpulkan Donasi Untuk Peringati Hari Disabilitas Internasional


Selalu tanamkan kebaikan, karena suatu saat kebaikan tersebut akan kembali kepada kita. Hal tersebut disampaikan Kapolres Probolinggo Kota AKBP Ambariyadi Wijaya S.I.K, S.H, M.H pada kegiatan apel pagi yang dilanjutkan dengan pemberian bantuan donasi dalam rangka hari Disabilitas Internasional untuk disalurkan ke Forum Komunikasi Difabel Indonesia pada senin, (16/12/19) pagi. Bertempat dilapangan apel mapolres, kegiatan ini diikuti oleh para PJU, Kapolsek jajaran serta hampir seluruh anggota jajaran dari Polres Probolinggo Kota.

Kapolres menambahkan,selain menjaga kamtibmas, sudah menjadi tugas dari jajaran kepolisian untuk bisa selalu membantu terhadap warga masyarakat yang ada disekitar kita yang sedang membutuhkan bantuan. Kapolres juga menambahkan, bahwa kegiatan ini juga merupakan upaya dari jajaran kepolisian untuk bisa selalu hadir dan dekat di masyarakat yang juga merupakan salah satu cara untuk menjaga kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.

“Semoga bantuan yang kami berikan untuk para teman teman difabel ini bisa memberikan berkah dan sedikit membantu meringankan beban mereka.” Harap Kapolres.

Kapolres juga menambahkan, bahwa uang hasil donasi dari jajaran Polres akan dikompulir di bag keu Polres untuk selanjutnya diserahkan kepada Bidkeu Polda Jatim dan selanjutnya akan disalurkan kepada Forkodi Jawa Timur.



No comments