Header Ads

Pantau Atm Anggota Patroli Polsek Wonoasih Berikan Himbauan Kamtibmas Kamtibmas Kepada Warga

 



Polsek Wonoasih - Kanit Samapta  Polsek Wonoasih Polres Probolinggo Kota Aiptu Sutopo bersama anggota melaksanakan patroli 3c (curat, curas dan curanmor) menyasar ke kantor kantor Bank dan mesin ATM (Anjungan Tunai Mandiri ) diwilayah hukum polsek wonoasih juga memberikan himbauan prokes pada hari Selasa ( 08/02/2022).

 

Kegiatan Patroli tersebut dilakukan dengan membawa mobil patroli 821 polsek wonoasih dan menyalakan lampu rotator sehingga masyarakat dengan mudah bisa mengetahui kehadiran Petugas patroli Polsek wonoasih untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas dilingkungan area perbankan dan Atm.

 

Dengan adanya patroli tersebut diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat khususnya nasabah yang sedang bertransaksi di perbankan terutama masyarakat yang bertransaksi di ruang mesin ATM (Anjungan Tunai Mandiri ) dan tidak lupa petugas juga mengingatkan warga dengan memberikan himbauan agar mematuhi Prokes 5M untuk mencegah penyebaran covid 19.

 

”Kita patroli dan melakukan cek kontrol di area perbankan serta mesin ATM guna mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan seperti penipuan,pencurian dan pembobolan mesin Atm" Ucap  Kanit Samapta Polsek Wonoasih Aiptu Sutopo

 

"Kami juga berikan himbauan kamtibmas kepada satpam agar selalu waspada khususnya di jam rawan pada siang hari, malam hari dan menjelang subuh ,” imbuhnya.

 

Kapolsek Wonoasih Polres Probolinggo Kota Kompol Sumarjo S.Pd , MM melalui Kasi Humas Polsek Wonoasih Aipda Farista K menuturkan, selain berpatroli anggota polsek wonoasih diarahkan untuk sering berdialogis dengan warga dan petugas Satpam Bank apalagi pada saat jam warga beraktivitas dan banyak yang sedang melakukan transaksi di ATM maupun di Bank.

 

Warga dihimbau untuk berhati hati dan waspada ketika membawa uang atau perhiasan jangan sampai lewat jalur yang sepi dan jangan sendiri lebih baik mengajak teman dan jika ada yang mencurigakan segera lapor ke kantor Polisi.

 

“Kami selalu menyampaikan kepada nasabah Bank ketika bertransaksi dan membawa uang atau perhiasan lebih baik lewat jalur yang ramai jangan jalur sepi yang rawan terjadinya penjambretan dan alangkah baiknya tidak sendirian akan tetapi mengajak teman dan bila menjumpai ada yang mencurigakan segeralah melapor ke Kantor Polisi sehingga tidak terjadi hal hal yang tidak di inginkan dan kepada petugas Satpam Bank selalu tingkatkan kewaspadaan, pantau situasi sekitar Bank dan jangan sampai lengah”, tutur Kasi Humas.

No comments