Header Ads

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Sigap Amankan Pelaku Pembacokan

 


 

Polsek Wonoasih – Bhabinkamtibmas Polsek wonoasih Polres probolinggo kota Aipda Syaiful Bahri bersama Babinsa Serka Sukamto sigap mengamankan pelaku tindak pidana pembacokan di Jalan lumajang Gg.Melati Kelurahan kedung asem kecamatan wonoasih kota probolinggo. Senin (06/11/2021).

 

Pelaku yang berinisial (SS) melakukan pembacokan terhadap korban (B) yang merupakan orang tua tiri dari pelaku,dikarenakan masalah warisan, sehingga dengan sigap setelah memperoleh informasi kejadian tersebut bhabinkamtibmas kelurahan kedung asem Aipda Syaiful bahri dan Babinsa Serka Sukamto yang kebetulan waktu itu sedang melaksanakan pengamanan penyaluran bansos dikelurahan kedung asem segera meluncur ke tkp dan mengamankan pelaku yang masih berada di tkp.sedangkan korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.

 

Selain mengamankan pelaku dan Barang Bukti berupa sajam jenis celurit Bhabinkamtibmas segera menghubungi piket polsek wonoasih untuk dibawa ke mako polres probolinggo kota untuk diproses lebih lanjut .

 

”Kami Bhabinkamtibmas dan Babinsa berupaya sigap merespon informasi maupun kejadian yang terjadi di wilayah binaan sehingga dapat meminimalkan gangguan kamtibmas maupun mengantisipasi adanya korban jiwa dalam suatu peristiwa tindak pidana”, ungkap Aipda Syaiful.

No comments