Header Ads

Hunting Masker Di Area Pemukiman Padat, Petugas Masih Dapati Masyarakat Langgar Protokol Kesehatan

 

Polsek Tongas - Memberikan himbauan dan Penindakan protokoler kesehatan trus dilakukan Personil Polsek Tongas beserta Koramil 0820/05 Tongas, Kegiatan ini di pimpin oleh Ps. Kanit Sabhara Polsek Tongas Bripka Anang, Bhabinkamtibmas Desa Bayeman Bripka Zakki dan Serda Rusli dengan menggunakan Mobil Dinas 822 secara Hunting di Dusun Bayeman Tengah Desa Bayeman Kecamatan Tongas, Selasa (06/10).

 

Himbauan dilakulan dengan menggunakan speaker mobil dinas 822 Polsek Tongas secara hunting. Sasaran himbauan yaitu warung-warung dan tempat-tempat kerumunan yang ada di dusun-dusun maupum Desa.

 

"Kami memberikan himbauan secara hunting melalui speaker mobil dan saat didapati ada warga yang tidak menggunakan masker kami melakukan penindakan terhadapat warga tersebut yang telah melanggar protokoler kesehatan". Beber Bripka Anang.

 

Pada saat memberikan himbauan terdapat pemilik warung yang ada di Dusun Bayeman Tengah Desa Bayeman tidak menggunakan masker. Seketika itu Bripka Anang beserta Anggota lainnya berhenti dan melakukan himbauan san penindakan terhadap pelanggar.

"Saya beserta bhabinkamtibmas dan anggota koramil menindak seorang pemilik warung toko yang dijumpai tidak menggunakan masker saat keluar rumah. Pertama saya memberikan himbauan beserta memberikan masker kepada pelanggar tersebut untuk selalu menggunakan jika keluar rumah. Untuk penindakan kami memberikan pilihan berupa menyanyikan lagu nasional, menyapu jalan 10 menit. Pelanggar meminta menyapu jalan 10 menit. Dan sebagai tambahnya untuk pelanggar tetap mengingat dan tidak lupa kami.meminta pelanggar untuk berjanji dengan bersumpah akan selalu menggunakan masker saat keluar rumah." Ujar Bripka Anang.

 

Mendapati hal tersebut Kapolsek Tongas Iptu Gendut Wijayanto yang berada di Mako Polsek Tongas memberikan tambahan arahan untuk selalu meningkatkan himbauan dan penindakan terutama di RT/RW, Gang-gang Desa agara masyarakat lebih faham dalam mematuhi Protokoler kesehatan.

 

"Kami perintahkan untuk Himbauan dan penindakan protokoler kesehatan dilakulan di lingkup Desa dan jalan-japan Desa agar maayarakat lebih disiplin dalam mematuhi protokoler kesehatan. Semua ini semata-mata dilakukan untuk menyadarkan bahwa mematuhi protokoler kesehatan itu sangatlah penting di masa pandemi virus Covid-19 yang dimana kedisiplinan merupakan vaksin sementara waktu dalam mencegah penyebaran ataupun penularan Covid-19." Tambah Kapolsek Tongas Iptu Gendut Wijayanto.


No comments