Header Ads

Kanit Binmas Bersama Bhabinkamtibmas Polsek Wonomerto Sambang Kantor Desa Sosialisasikan Tatanan Hidup Baru




Wonomerto - Polsek Wonomerto Polres Probolinggo Kota melakukan sosialisasikan New Normal (kehidupan Normal) dengan menjalankan protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid19 secara langsung tatap muka dengan warga, Rabu (29/07/2020).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Wonomerto Bripka Adin Triyantoro bersama dengan Kanit Sabhara Aipda Adi Waluyo dan anggota Bripka Yanu Ardi sambang dialogis ke kantor Desa Pohsangit Tengah yang bertujuan mensosialisasikan tentang New Normal cegah covid19 dengan prosedur kesehatan, “mari kita jalani kehidupan sehari hari kita dengan protokol atau prosedur kesehatan untuk mencegah penularan virus Covid19”.ucap Kanit Binmas Polsek Wonomerto.

Saya juga meminta kepada Kepala Desa Pohsangit Tengah Bpk. Gimo bisa mensosialisasikan New Normal kepada warga masyarakat secara langsung”.tambah Kanit Binmas.

Sementara itu Kapolsek Wonomerto mewakili Kapolres Probolinggo Kota AKBP Ambariyadi Wijaya, Iptu Agus Wahyono mengatakan  “ Polsek Wonomerto berperan aktif sosialisasikan upaya pencegahan penularan virus Covid19 secara langsung tatap muka dengan warga “.ucap Iptu Agus Wahyono.

No comments