Header Ads

Polres Probolinggo Kota Launching Berdirinya Kampung Tangguh Di Kota Probolinggo


Kampung Benteng di jalan Lumba-Lumba, Kelurahan/Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo diresmikan. Kampung ini merupakan kawasan tangguh menghadapi COVID-19.

"Semoga dengan adanya Kampung Benteng Tangguh ini bisa memberikan semangat warga di Kota Probolinggo untuk bersama-sama menghadapi wabah Corona. Dan menjaga Kantibmas di saat pandemi Corona di kampungnya masing-masing," ujar Kpaolres Probolinggo Kota AKBP Ambariyadi Wijaya S.I.K, S.H M.H, Jumat (22/05/2020).

Dengan menciptakan Kampung Benteng Tangguh ini, kata Kapolres, merupakan komitmen bersama dengan melihat pandemi COVID-19 yang berdampak sangat luas di kalangan semua elemen masyarakat. Adanya pandemi Corona ini banyak penghasilan yang berkurang dan membuat ekonomi warga terganggu.

Selain itu, dampak sosial dan kejahatan cenderung meningkat karena pandemi atau penyebaran wabah virus mematikan ini, namun dengan kekompakan warga kelurahan Mayangan ini, nantinya bisa menjadi contoh bagi warga kelurahan lain yg ada di Kota Probolinggo.

"Kepolisian sendiri akan memberikan lumbung kebersamaan, kami nanti akan isi lumbung dengan 15 dos indomie, 50 karung beras dan Alat Pelindung Diri (APD)," kata Ambariyadi.

"Semoga dengan Kampung Benteng, masyarakat rela dengan pengorbanannya di saat situasi pandemi Corona. Bisa menjadi awal mula kawasan tangguh untuk menjaga Khantibmas di wilayah hukum di Kota Probolinggo," lanjut Ambariyadi.

Kampung Benteng Tangguh Pandemi COVID-19 yang didirikan bisa menjadi kesadaran masyarakat menghadapi bencana wabah asal Wuhan China yang menerpa segala semua lapisan masyarakat. Juga kampung tangguh tidak hanya sebatas media penyalur bantuan tetapi juga bisa memberikan edukasi dan imbauan kepada masyarakat secara luas.

AKBP Ambariyadi berharap masyarakat dan aparat harus bisa sama-sama sadar dan berjuang. Dengan mendirikan kampung tangguh, lalu kecamatan tangguh dan akhirnya menjadi kota tangguh dalam menerima bencana non alam ini.

"Kunci menghadapi Virus COVID-19, ada 2 cara, kita wajib disiplin pakai masker dan jangan menyentuh area wajah bila kita tak yakin tangan kita bersih," tandas Ambariyadi.

No comments