Header Ads

Khatam Alquran, Tiga Tahanan Mendapat Kejutan Dari Kapolres

Ada pemandangan berbeda di ruang tahanan Polres Probolinggo Kota (24/10/2017). Semua tahanan tampak menggunakan kopyah putih duduk dengan seksama. Sementara tiga orang lainnya berdiri dengan khidmat di depan mereka.
 
Rupanya, tidak lama kemudian Kapolresta Probolinggo AKBP. Alfian Nurrizal, S.H., S.IK., M.Hum., datang untuk menyerahkan reward kepada ketiga tahanan tersebut. Penghargaan tersebut diberikan atas capaian mereka yang berhasil khatam Al Quran selama menjalani penahanan di Polres. Ketiga tahanan tersebut diberikan reward masing masing berupa Al Quran, sarung, kopyah dan sajadah.
 
Adapun ketiga tahanan tersebut yaitu Heri Kiswanto, 26 tahun warga Jalan Supriyadi Kota Probolinggo yang khatam Al Quran sebanyak satu kali. Bayu Septian, 27 tahun warga Jalan Brigjen Katamso Kota Probolinggo khatam Al Quran dua kali sedangkan Ismail, 25 tahun warga Desa Pesisir Kec. Sumberasih Kabupaten Probolinggo berhasil khatam Al Quran sebanyak tiga kali.
 
Usai penyerahan reward, Kapolres menitipkan pesan agar selama berada di tahanan Polres Probolinggo Kota untuk merenungi perbuatannya serta bertobat. “ Tidak ada kata terlambat untuk bertobat, setiap manusia yang lahir di dunia ini tidak ada yang sempurna. Semoga ke depan kita menjadi manusia yang lebih baik “, pesan pria kelahiran Sumenep ini.
 

Bayu, salah satu tahanan yang mendapatkan reward mengaku semakin istiqomah dalam beribadah. “ Alhamdulillah, selama disini, kami rutin melaksanakan sholat berjamaah, yasinan dan mendapatkan siraman rohani setiap minggu”, jelasnya usai memimpin doa bersama dengan Kapolres dan seluruh tahanan.

No comments