Header Ads

Polsek Wonoasih Gelar Patroli Malam Di Jalanan Sepi Dan Perkampungan untuk Cegah Kriminalitas


Probolinggo – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Polsek Wonoasih menggelar patroli malam di sejumlah titik rawan kejahatan pada Kamis (13/03/2025) malam. Patroli ini menyasar jalanan sepi dan perkampungan guna mencegah tindak kriminalitas seperti pencurian, perampasan, serta gangguan keamanan lainnya.


Kapolsek Wonoasih, Kompol Zaini, S.H., M.H., mengatakan bahwa patroli dilakukan secara mobile di berbagai lokasi yang minim penerangan serta daerah yang dianggap rawan. "Kami menyisir jalan-jalan yang sepi serta permukiman warga untuk memastikan keamanan. Kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat," ujarnya.


Dalam patroli tersebut, petugas juga menyampaikan imbauan kepada warga yang masih beraktivitas di luar rumah agar tetap waspada dan melaporkan hal mencurigakan kepada pihak kepolisian. "Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan segera melapor jika menemukan hal yang mencurigakan," tambah Kompol Zaini.


Selain itu, petugas juga melakukan pengecekan terhadap kendaraan yang melintas di beberapa titik untuk mengantisipasi adanya pelaku kejahatan yang beroperasi di malam hari.


Polsek Wonoasih berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan patroli guna mencegah aksi kriminalitas dan menciptakan situasi yang aman serta kondusif bagi masyarakat.

No comments