Header Ads

Polsek kademangan Pengamanan kirab 1 muharam




1 Muharam 1444 H atau disebut tahun baru Islam merupakan hari yang spesial bagi umat muslim. Dan banyak masyarakat ataupun pondok pesantren melaksanakan kegiatan kegiatan untuk merayakannya. Salah satu kegiatan adalah Pawai ala santri PP Tarbiyatul Aytam Sayyid Muhammad Bin Alwi Al Maliki Al Hasani Riyadlus Sholihin yang dilaksanakan oleh pondok pesantren Riyadhus sholihin. Minggu ( 08/07/2024 ) pagi


Adapun pawai yang dimulai pagi hari ini start pada pukul 06.00 wib. Dilepas dari gerbang selatan pondok rute yang di lalui kurang lebih 5 kilo meter ,diantaranya jl Abdurahman Wahid - jl. Brantas - jl. Soekarno Hatta - jl. Bromo - jl. Tidar- jl. Wilis kecamatan Kademangan kota Probolinggo.serta  pengawalan 1 unit mobil patwal Satlantas Polres Probolinggo Kota (36-706) dan diiringi 1 kendaraan sound system dan 3 kendaraan hias Diikuti kurang lebih 1400 santri pondok pesantren Riyadhus sholihin.


Personil Polsek yang melaksanakan kegiatan pun sudah hadir tepat waktu di simpul - simpul yang telah di tetapkan dalam rencana kegiatan sebelumnya. Saat pelaksanaan pun personil Polsek mengatur arus lalin yang dilewati peserta agar tidak terjadi penumpukan dan kemacetan yang di lalui peserta pawai kirab. 


Dikonfirmasi Kapolsek Kademangan Kompol Eko Hari Suprapto SH menjelaskan bahwa setiap kegiatan masyarakat kami siap melayani, apalagi dengan banyaknya peserta dan menggunakan jalan raya,keselamatan semua orang itu penting, maka kita perintahkan anggota bekerja dengan baik dan mengawal kegiatan sampai selesai, agar aman dan kondusif," terang Kapolsek Kademangan

No comments