Header Ads

Patroli Malam Atisipasi Kejahatan, Sapa Warga Masyarakat Yang Masih Beraktifitas

 




Suatu tindak kriminalitas dan gangguan Kamtibmas dapat terjadi kapanpun dan dimanapun. Untuk itu, sebagai bentuk pencegahan serta antisipasi hal tersebut Kepolisian Sektor Wonoasih terus meningkatkan kegiatan preventif berupa kegiatan patroli, Jum'at malam (26/04/2024).


Anggota Polsek Wonoasih Bripka Devi Ari dan Bripka Arik cegah timbulnya Aksi Kriminalitas, melaksanakan giat Patroli Malam hari dengan sasaran pemukiman penduduk, objek vital dan pertokoan sekaligus melakukan dialogis terhadap masyarakat.


Kegiatan patroli malam yang dilakukan oleh anggota Polsek Wonoasih merupakan sebagai bentuk kepedulian terhadap menjaga keamanan masyarakat guna terwujudnya Sitkamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Wonoasih secara umum.


Pada kesempatan tersebut, anggota patroli Polsek Wonoasih menghampiri sejumlah masyarakat yang sedang nongkrong atau cangkrukan. Momen tersebut juga disempatkan untuk memberikan himbauan pesan Kamtibmas kepada masyarakat untuk selalu aktif dan peduli terhadap keamanan di lingkungan setempat.


“Dengan kehadiran anggota Polsek Wonoasih ini diharapkan mampu meminimalisir pelaku kejahatan dalam melakukan aksinya, sebab kejahatan terjadi bukan karena ada niat dari pelaku tapi juga karena adanya kesempatan, ” ucap Bripka Devi Ari.

No comments