Header Ads

Beredar Isu Penculikan Anak, Ini Kata Kapolres Probolinggo Kota

Kota Probolinggo sempat dibuat resah oleh beredarnya pesan berantai tentang isu penculikan anak di wilayah Kec. Kademangan Kamis (02/02/23) malam. Menanggapi hal tersebut, jajaran Polres Probolinggo Kota bergerak cepat untuk mencari fakta yang sebenarnya. Hasilnya, isu penculikan anak yang membuat masyarakat Kota Probolinggo resah akhirnya terungkap. Kapolres Probolinggo Kota AKBP Wadi Sa’bani S.H., S.I.K. menjelaskan, meskipun akhirnya isu penculikan anak di Kota Probolinggo terungkap, jajarannya akan tetap melakukan beberapa langkah preventif untuk mencegah agar isu Penculikan anak tidak kembali membuat masyarakat resah. “Kami sudah menugaskan kepada para Bhabinkamtibmas untuk mendekati SD, TK serta melakukan koordinasi dengan guru, kepala sekolah serta komite sekolah. Koordinasi ini bertujuan untuk menepis isu serta menunjukkan fakta yang ada. Setelah dilakukan pengecekan secara mendetail, ternyata semua tidak benar,” ujar Kapolres pada tim Tribratanews Jumat (03/02/23) pagi Selain dengan lembaga pendidikan, Bhabinkamtibmas juga melakukan pendekatan dengan lurah, Ketua RT, RW serta tokoh masyarakat setempat agar tidak mudah terpengaruh dengan isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan. Kapolres juga memberikan imbauan tentang apa yang bisa dilakukan saat ada isu seperti penculikan anak. “Pertama menyampaikan berita klarifikasi ke wartawan supaya bisa cepat tersebar ke masyarakat. Selain itu juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk Saring sebelum Sharing (berbagi) informasi dengan melakukan pengecekan pada pihak terkait,” terangnya. Selain tentang cek informasi sebelum menyebarkan, kapolres juga meminta kepada masyarakat agar tidak latah dengan ikut melakukan sesuatu yang dapat menimbulkan keresahan masyarakat hanya untuk kepentingan pribadi. “Bisa dengan menggali ide, kreatifitas yang bermanfaat ke masyarakat. Dan yang paling penting tetap agar beraktifitas normal seperti biasa,” ujarnya. Seperti telah diberitakan sebelumnya, Warga Kota Probolinggo resah setelah viralnya video beredar mengabarkan tentang terjadinya penculikan anak di Perumahan Argopuro, Kelurahan Ketapang, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo. Warga semakin resah karena tidak lama berselang juga muncul pesan berantai yang menyatakan bahwa dari video viral pertama tidak ada indikasi penculikan di kelurahan Ketapang, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo.

No comments