Header Ads

Kamtibmas tetap kondosif,Polsek Tongas Patroli SPBU



Polsek Tongas - guna menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif di wilayah Kecamatan Tongas, Anggota Polsek Tongas melaksanakan kegiatan rutin dengan melakukan pengawasan dan monitor serta patroli ke seputaran wilayah Tongas dengan menyasar kawasan Obyek vital, ATM dan Bank , SPBU, dan tempat-tempat rawan tindak kriminal. 

 

Senin(01/11/2021) Dini hari, Dengan menggunakan mobil dinas 822 Bripka R. Deo R bersama Brigpol Hendra anggota Polsek Tongas melaksanakan kegiatan patroli sekaligus dialogis kepada karyawan SPBU di SPBU Tongas yang berlokasi di Jalan Raya Tongas Deda Tongas Wetan Kecamatan Tongas. 

 

"Sebagai tugas kepolisian dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, kegiatan rutin seperti patroli dan blue light kami tingkatkan guna mencegah akan adanya tindak kriminal di wilayah hukum Polsek Tongas." Ujar Bripka Deo. 

 

"Dan selain itu kami juga berdialogis dengan salah satu karyawan SPBU untuk selalu berkoordinasi dan siap siaga jika terjadi tindak kejahatan maupun kejadian lainnya segera melapor ke Polsek Tongas untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan." Pungkasnya. 

 

Karyawan SPBU mengucapkan terima kasih dengan adanya kegiatan rutin melaksanakan kegiatan patroli malam membuat para karyawan maupun masyarakat merasa aman. 

 

"Dengan ini para pelaku tindak kejahatan akan merasa takut dan mengurungkan niatnya yang hal itu membuat para masyarakat senang dan aman atas kehadiran polri di tengah-tengah masyarakat yang sedang melaksanakan aktifitas kerja malam." Ucap karyawan SPBU 

 

Kapolsek Tongas Iptu Suyanto, S.H menjelaskan bahwa kegiatan patroli dari anggota Polsek Tongas dilakukan dengan sasaran objek vital dan tempat-tempat yang rawan terjadi tindak kriminalitas dan diharapkan petugas selalu menyempatkan untuk berdialog dengan masyarakat agar tetap menjalankan protokol kesehatan. 

 

"Kegiatan patroli dilakukan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Tongas yang mana hal itu sudah menjadi tugas Kepolisian sehingga masyarakat yang sedang bekerja dengan shift malam akan merasa aman." Jelas Kapolsek Tongas. 

 

"Selain menjalankan tugas patroli, himbauan dan arahan diberikan kepada masyarakat terkait pentingnya menerapkan protokol kesehatan, pandemi ini belum berakhir mari bersama-sama ikhtiar dengan tetao menjalankan 5M (Mencuci Tangan, Memakai Masker, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan dan Mengurangi Mobilitas)." Tutup Kapolsek Tongas.

No comments