Header Ads

Demi Aman nya Pasar Tugu. Kapolsek Mayangan Beri Himbauan Kamtibmas dan Prokes

 


Mayangan - Status pandemi COVID-19 di Indonesia masih belum berakhir meskipun diberbagai daerah saat ini sudah mengalami penurunan angka COVID-19 secara drastis namun sebagai langkah antisipasi kita tidak boleh lengah dan lalai dengan cara tetap menjaga pola hidup sesuai dengan protokol kesehatan, diantaranya wajib memakai masker, rajin mencuci tangan dan tetap menjaga jarak aman.

 

Kepolisian Sektor Mayangan Resor Probolinggo Kota dipimpin Kapolsek Mayangan Kompol Eko Hari Suprapto, S.H. melaksanakan giat Ops Non Yustisi dengan membagikan masker dan memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat Kota Probolinggo yang saat itu berada di Pasar Tugu (sabtu-minggu) Alun-alun Kota Probolinggo pada Minggu, (17/10/2021).

 

Kapolsek Mayangan Kompol Eko Hari Suprapto, S.H. menyampaikan, kegiatan tersebut melaksanakan Penegakan Hukum (Gakkum) dengan Humanis terutama kepada Masyarakat / pelanggar yang tidak menggunakan Masker dan tidak mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

 

“Adapun kegiatan antara Lain memberikan Himbauan Kepada Masyarakat agar mematuhi Instruksi Mendagri bahwa Kota Probolinggo masih PPKM level-3 dan mematuhi SOP protokol kesehatan Covid-19 dengan terbiasa Menggunakan masker, mencuci tangan dan Jaga jarak serta Pembagian Masker kepada Masyarakat”, ujar Kapolsek Eko.

 

Kompol Eko Hari Suprapto, S.H. berharap masyarakat mampu untuk membiasakan diri dengan hidup sesuai dengan Protokol Kesehatan 5 M.

No comments