Header Ads

Upaya Jaga Kondusifitas, Warga Bersama Bhabinkamtibmas Gotong Royong Bangun Pos Kamling






Peran aktif masyarakat sangat dibutuhkan dalam upaya cegah penyebaran virus Corona. Dengan kesadaran kan pentingnya menjaga diri serta mematuhi anjuran kesehatan, maka pemutusan penyebaran virus ini akan efektif. selain itu langkah kongkrit masyarakat desa adalah dengan terwujudnya Kampung Tangguh Semeru cegah Covid-19.

Tidak berhenti disitu, terobosan terobosan lain juga terus dilakukan warga. Salah satunya dengan membangun dan mendirikan Pos Kamling tangguh seperti yang dilakukan warga Desa Lawean Kecamatan Sumberasih. Pembangunan pos kamling tangguh di Desa ini direalisasikan guna meningkatkan kewaspadaan dini di masa pandemi ini.

Bhabinkamtibmas Desa Lawean Bripka Rizal Ardi S beserta anggota melaksanakan pembuatan dan sambang ke Pos Kamling Tangguh Di Dusun Manis Desa Lawean kecamatan Sumberasih,  Kamis (25/06/2020)

Dengan mengedepankan dialogis kamtibmas, petugas juga tetap mengingatkan warga masyarakat untuk senantiasa waspada terhadap ancaman virus ini. Kita jangan sampai lengah dan terlena atau mengabaikan protokol kesehatan yang mengakibatkan kita berpotensi terpapar virus. Ditengan pandemi ini harus tetap berhati hati dalamberaktifitas sehari hari utamanya saat diluar rumah. Anjuran anjuran pemerintah harus tetap kita patuhi dan pedomani guna memastikan kita dalam keadaan aman dari ancaman virus.

Kapolsek Sumberasih IPTU Suyanto, SH meminta setiap warga masyarakat untuk tetap waspada dalam menghadapi wabah ini. Sebab kapan berakhirnya pandemi  Covid-19 ini masih belum dapat diprediksi dan perlu upaya keras untuk mengembalikan ke kondisi normal atau kondisi sebelum virus ini mewabah. Yang perlu dilakukan adalah melakukan penyesuaian diri dari kondisi normal ke tatanan kehidupan baru yaitu hidup ditengah pandemi. Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ketat, harapannya pencegahan terhadap ancaman virus ini dapat berjalan dengan efektif. tutur Kapolsek Sumberasih.

No comments