Header Ads

Kanit Binmas Polsek Wonomerto Sosialisasi dan Dialogis Tentang Kenakalan Remaja


Probolinggo – Kanit Binmas Polsek Wonomerto Polres Probolinggo Kota Aiptu Tri Suswahyudi Sosialisasi dan dialogis dengan Remaja tentang kenakalan Remaja. Senin (24/02/2020)

Hal itu disampaikan Kanit Binmas Polsek Wonomerto, kenakalan remaja menjadi salah satu masalah yang harus ditangani dengan serius.

Karena usia remaja merupakan masa bagi seseorang untuk mencari jati diri dan gampang terpengaruh.

“Untuk itu, peran serta para orangtua dan lingkungan sangat berpengaruh dalam membentuk pribadi yang baik bagi para pelajar atau siswa,” paparnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kanit binmas memberikan imbauan tentang bahaya narkoba, tawuran antar pelajar, radikalisme, komunisme, premanisme, serta penyalahgunaan media sosial yang berujung pada pelanggaran UU ITE.

"Ini sebagai wujud pencegahan terkait dampak dan bahaya penggunaan narkoba, pergaulan bebas di kalangan remaja sebagai penerus bangsa. Dan lebih penting, media sosial, jika tidak digunakan sesuai porsinya, akan berdampak negatif bagi pelajar,” ungkapnya.

No comments