Header Ads

Pererat Tali Silaturahmi, Kapolres Kunjungi Karyawan, Kepsek Dan Guru Tk SD, SMP & SMK PD Muhammadiyah se - Kota Probolinggo


Kapolres Probolinggo Kota AKBP Ambariyadi Wijaya S.I.K, S.H, M.H melaksanakan kegiatan silaturahmi terhadap Karyawan, Kepala sekolah dan Guru Tk SD, SMP dan SMK PD Muhammadiyah se Kota Probolinggo, Sabtu (28/09/19) pagi. Bertempat di aula pertemuan kantor PD Muhammadiyah Kota Probolinggo, kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua PD Muhammadiyah Kota Probolinggo Bpk. Masfuk, Sekretaris PD Muhammadiyah Bpk. Azizid, Ketua majelis dikdasmen PD Muhammadiyah Kota Probolinggo Bpk. Sunardi, Koordinator Majelis didasmen PD Muhammadiyah Bapak Hanafi, para Kepala sekolah SD, MI,SMP,SMK serta para guru dan Karyawan PD Muhammadiyah se-Kota Probolinggo.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan ucapan terimakasih kepada PD Muhammadiyah Kota Probolinggo yang  selama ini telah bekerjasama dan sinergi dengan Polres Probolinggo Kota baik secara lembaga maupun personal. Kapolres juga mengatakan bahwa Muhammadiyah mempunyai peran penting dalam sejarah perjuangan kemerdekaan bangsa indonesia, hal ini dapat ditunjukkan dari beberapa/Banyaknya pahlawan Nasional kita berasal dari Muhamadiyah.

“Di era globalisasi ini yang serba mesin dan teknologi ada hal hal yg tidak tergantikan yaitu moralitas, kreatifitas, imajinasi dan kerjasama / gotong royong yang selama ini bapak ibu guru dengan sabar membimbing anak didiknya.” Kata Kapolres.

Kapolres juga menghimbau kepada bapak dan ibu guru untuk memberikan pemahaman, pembelajaran dan arahan kepada anak didik khususnya yabg berusia remaja yaitu pada tingkat SMA/SMK untuk tidak terpengaruh berita hoax, provokasi, ujatan kebencian hingga mengikuti aksi yg condong ke aksi anarkis, tawuran dan pelanggaran hukum serta lebih  konsentrasi terhadap proses belajar di sekolah.

“Polres Probolinggo Kota berkomitmen menciptakan suasana yang aman, nyaman dan kondusif sehingga kepada seluruh warga Kota Probolinggo umumnya dan warga PD Muhammadiyah khususnya untuk tidak kuatir dan takut dalam melakukan aktivitas.” Tutup Kapolres.

Kegiatan silaturahmi Kapolres Probolinggo Kota ke PD Muhammadiyah tersebut dilaksanakan dalam rangka mempererat tali silaturahmi antara pihak Kepolisian dengan PD Muhammadiyah untuk bersama-sama menjaga Harkamtibmas di Wilayah Hukum Polres Probolinggo Kota.

No comments